Serah Terima Jabatan Puskesmas Babat toman Berlangsung dengan Hikmad


Babat Toman, Infodesanasional.id - Setiap ada pertemuan pasti ada perpisahan. Ada yang datang ada yang pergi, begitulah kehidupan. Tak akan ada yang abadi. Sebagai seorang ASN kita tentunya sudah berpegang teguh kepada sumpah dan janji untuk bertugas di seluruh wilayah NKRI.

Hal ini disampaikan oleh dr umi dalam acara pisah sambut Kepala Puskesmas Babat Toman pada hari sabtu tanggal 10 Januari 2026 yang berlangsung di Aula Puskesmas Babat Toman. 

Umi menambahkan bahwa tugas kita saat ini sangat berat karena dan harus kita lakukan bersama dan kita kerahkan segala daya dan upaya kita curahkan untuk penanganan demi masyarakat di kecamatan babat toman ini. 

Bahwa Puskesmas Babat toman selama di bawah kepemimpinan dr.Nora Beliau telah bekerja keras tak kenal lelah dalam menangani seluruh pasien yang berobat di puskesmas Babat toman sini. 

Hal ini tentunya untuk kedepan dapat kita pertahankan bahkan ditingkatkan prestasinya bersama sama. 

Sementara itu dr Nora dalam sambutannya menyampaikan trimakasih kepada para tenaga nakes yang bekerja di puskesmas Babat toman sini, dan saya selaku kepala puskesmas yang lama, saya berterimakasih buat teman sahabat dan semuannya. 

Saya tidak lagi menjabat sebagai kepala puskesmas lagi, dan mulai saat ini kepala puskesmas di pimpin oleh dr Umi, saya berharap berkat pimpinan beliau puskesmas Babat toman lebih baik lagi dan semuanya bekerja lebih profesional terangnya. (Irwan) 

Post a Comment for "Serah Terima Jabatan Puskesmas Babat toman Berlangsung dengan Hikmad"