Banyuasin,Infodesanasional.id – Melalui personel kepolisian sektor (Polsek) Makarti Jaya Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Banyuasin berhasil mengungkap sebuah kasus percobaan perkosaan yang disertai ancaman senjata tajam.
Seorang pria berinisial SIM (23) saat ini telah resmi ditetapkan sebagai tersangka setelah diduga mencoba memperkosa seorang perempuan muda dengan ancaman sebilah kapak. Dalam kejadian tersebut, celana korban dilaporkan robek saat berusaha menyelamatkan diri.
Kasus ini kemudian diungkap oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Banyuasin berdasarkan laporan orang tua korban. Korban diketahui berinisial RA (18), warga Kota Palembang, sementara tersangka merupakan warga Nusa Tenggara Timur.
Peristiwa memilukan tersebut terjadi pada Rabu, 7 Januari 2026 sekitar pukul 17.30 WIB, di Jalan PT Agrindo Raya, Desa Upang Mulya, Kecamatan Makarti Jaya, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, tepatnya di area dalam kompleks PT Agrindo Raya.
Berdasarkan hasil penyelidikan, tersangka diduga menarik korban ke area pemancingan yang sepi. Di lokasi tersebut, pelaku mengancam korban menggunakan sebilah kapak besi dan sempat memukul kaki korban dengan pelepah sawit saat korban menangis dan berusaha melawan. Dalam upaya meloloskan diri, korban mendorong pelaku hingga terjatuh, yang menyebabkan celana korban robek.
Aksi pelaku akhirnya gagal setelah korban berteriak minta tolong karena melihat ada sepeda motor melintas di sekitar lokasi. Pelaku kemudian melarikan diri.
Polisi bergerak cepat dan berhasil mengamankan tersangka pada Jumat, 9 Januari 2026 sekitar pukul 19.00 WIB oleh personel Polsek Makarti Jaya. Selanjutnya, tersangka diserahkan ke Satreskrim Polres Banyuasin untuk menjalani pemeriksaan intensif.
Dalam kasus ini, penyidik menjerat tersangka dengan Pasal 473 KUHP Jo. Pasal 17 KUHP Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana, terkait percobaan melakukan tindak pidana. Hasil pemeriksaan awal menguatkan dugaan bahwa tersangka memang melakukan percobaan perkosaan dengan ancaman senjata tajam sebagaimana dilaporkan korban.
. Editor: Junaidi

Post a Comment for "Ungkap Kasus Percobaan Perkosaan di Area PT Agrindo Raya "